News Citra Aceh

M Yasin Yusuf : Meminta Mendagri Perpanjang Masa Jabatan PJ Abdya

M. Yasin Yusuf imuem mukim Kuta tinggi,Blangpidie


ABDYA, Newscitraaceh.com - Imuem Mukim Kuta tinggi,Blangpidie Aceh Barat Daya (Abdya) Meminta kepada Mendagri agar memperpanjang masa Jabatan H. Darmansah sebagai Penjabat (Pj) Abdya.


"Bila perpanjangan masa jabatan H. Darmansah sebgai Pj Bupati Abdya dikabulkan mendagri, kami menilai itu salah satu upaya mensukseskan pemilu di 2024 mendatang," Ucap Tgk Muhammad Yasin Yusuf di sela-sela kegiatan Seminar Somasi, menakar satu tahun kepemimpinan Pj Bupati Abdya, pada Sabtu (22/7/2023).


Lebih lanjut dikatakan, baginya, Darmansah dinilai sudah cukup layak untuk diperpanjang masa jabatannya. 


Asalan tersebut bukan karena keinginan semata, akan tetapi pihaknya menilai satu tahun waktu itu bukanlah waktu yang cukup untuk membenahi Kabupaten berjulukan Bumoe Breuh Sigupai. Abdya,"


Diyakininya, Darmansah pasti sudah memiliki banyak pengalaman dan pemahaman terhadap lingkungan dan masyarakat Abdya.


"Jika harus kembali diganti maka ini akan menjadi suatu kerumitan, apalagi dianya orang yang belum paham Aceh Barat Daya. Jadi menurut kami Ketimbang orang baru yang belum mengenal Abdya, ada bagusnya diperpanjang massa jabatan PJ saja, karena belum tentu juga orang tersebut tahu persoalan Abdya" pungkasnya. (Nazli)

Lebih baru Lebih lama