KUTAMAKMUR,News Citra Aceh – Panton Rayek 1 Kecamatan Kutamakmur, minggu,18/1-2026, Abdurrahman, mengeluarkan klarifikasi terkait isu yang berkembang di berbagai platform media sosial seperti TikTok, Facebook, dan lainnya mengenai pembangunan sarana air bersih yang dibiayai anggaran sebesar Rp.119.000.000 pada tahun 2019 lalu.
Dalam klarifikasi yang disampaikan secara resmi, Geuchik Abdurrahman menyatakan bahwa pembangunan sarana air bersih tersebut telah dilaksanakan sesuai dengan aturan dan peraturan yang berlaku. Ia menegaskan bahwa anggaran yang dialokasikan bukan hanya untuk pembangunan kulah atau bak air saja, seperti yang diisukan oleh beberapa oknum yang tidak menyebutkan identitasnya.
Berikut adalah rincian penggunaan anggaran Rp119.000.000 pada tahun 2019:
- Pipa 2 inci dengan panjang 2500 meter: Rp.47.000.000
- Meteran rumah untuk pemasangan ke 200 unit rumah warga: Rp.44.000.000
- Bahan material untuk pembuatan bak penampung air: Rp.5.000.000
- Upah kerja: Rp.15.000.000
- Operasional dan Tata Kelola Pengadaan (OTPK) 7% dari total anggaran: Rp.8.000.000
"Yang dibangun adalah sarana air bersih secara menyeluruh, bukan hanya kulah atau bak air semata," jelas Geuchik Abdurrahman kepada awak media.
Ia juga menambahkan bahwa terkait keterbukaan informasi publik, pihaknya telah memasang papan informasi yang mencantumkan jumlah anggaran, serta papan nama dan batu prasasti sebagai bentuk transparansi pelaksanaan pembangunan.
"Isu yang berkembang di media sosial tersebut tidak benar. Kami berharap kepada oknum yang menyebarkan informasi tidak sesuai fakta dan masyarakat secara luas agar tidak tergesa-gesa beropini, berdasarkan opini atau asumsi semata untuk memojokkan pihak lain sebaiknya jangan, bilapun ingin mencemarkan seseorang pastikan dulu kebenarannya," ucap Abdurrahman,(Jufri).
